Cara Cepat Irob Surah Al Alaq

Surah al ‘Alaq atau dikenal surat al alaq adalah surah pertama yang diterima Nabi Muhammad. Ya! Surah pertama yang diterima Nabi Muhammad saw adalah perintah untuk membaca sebagaimana arti Iqro’, bacalah!

Surah ini akan terasa indah bagi orang yang dapat membaca, memahami dan me-tadabbur-kannya. Salah satu caranya dengan menganlisa ayatnya menggunakan ilmu nahwu.

Nah, pada artikel ini akan dibahas cara irob bacaan surat iqro, utamanya al Alaq ayat 1. Karena dengan menganalisa kata-demi kata dalam al Quran kita mampu menangkap secara hakiki akan keindahan, keagungan dan kemukjizatan al Quran.

Penulisan Surah Al Alaq Ayat 1

Terdapat beberapa bentuk penulisan tentang ayat itu, seperti penulisan versi:

a. Arab

Tulisan arab yang benar dari surah al ‘Alaq ayat pertama adalah:

اِقْرَأْ بِاسْمِ رَبِّكَ الَّذِيْ خَلَقَ

b. Latin

Untuk penulisan latin dari surah al alaq terdapat dua versi; versi umum dan sesuai eyd.

Umum

Menurut versi umum, penulisan surat al alaq ayat 1 itu iqro bismirobbikalladzi kholaq

Eyd

Sementara penulisan al alaq ayat 1 yang benar sesuai eyd adalah Iqra’ bismi rabbikal-lażī khalaq(a)

Bacaan dan Arti Surah Al Alaq Ayat 1

Sebelum masuk ke irob bacaan surah al alaq ada baiknya mengetahui iqra dari segi arti.

a. Arti Iqro

Iqro’ (bahasa Arabاِقْرَأ ) adalah Fi’il Amar (kata perintah), artinya adalah bacalah! Iqro diambil dari kata kerja berupa Fi’il Madhi (قَرَأْ) qara’a.

Di dalam Kamus bahasa Arab, kata qara’a memiliki beberapa arti, diantaranya adalah: membaca, menyampaikan, menelaah, mengetahui, mendalami, meneliti.

Sementara surah al alaq ayat 1; iqro bismirobbikalladzi kholaq artinya Bacalah dengan (menyebut) nama Tuhanmu yang menciptakan!

b. Bacaan Surah Al Alaq Ayat 1

Untuk bacaan surat iqro yang benar tentu ada ilmu tersediri, yaitu ilmu tajwid dan yang terkait dengannya. Ada beberapa metode cara mengajar iqro yang menarik yang ditawarkan, antara lain Yanbu’a dan Iqro.

Fakta-fakta Surah Al Alaq

iqro bismirobbikalladzi kholaq
Iqro bismirobbikalladzi kholaq

Sejarah Singkat Surah al Alaq

Surah al alaq merupakan surat pertama yang turun kepada Nabi Muhammad saw. Surat ini turun pada tanggal 17 Ramadhan. Rasulullah kala itu mendapatkan wahyu di Gua Hira.

Kandungan utama surah al Alaq ayat 1 5

Setidaknya ada tiga kandungan utama dari surah al alaq ayat 1 5, yaitu:

1. Dorongan Mencari Ilmu.

Muslim didorong oleh Allah untuk membaca, artinya umat muslim diperintahkan membaca apa saja dengan atau demi nama Tuhan. Dengan atau demi nama Allah inilah yang membedakan dengan mencari ilmu pada umumnya. Karena dengan itu (dengan nama Allah) pencarian ilmu menjadi niat yang akan memberikan efek pahala atau ganjaran (selain mendapat ilmu tentunya).

2. Proses Terciptanya Manusia.

Kandungan yang kedua dari surah al alaq ayat 1 5 adalah Allah memberikan informasi kepada Rasulullah saw bahwa manusia tecipta dari ‘alaq عَلَق. Makna alaq itu sendiri menjadi pembahasan khusus dalam ilmu tafsir. Ada yang memaknai sebagi segumpal darah, ada juga makna sesuatu yang menggantung di dalam rahim dan ada yang tidak memaknainya. ‘alaq tetap dimaknai alaq oleh pendapat yang terakhir.

3. Kemulian Allah

Kandungan selanjutnya dari surah al alaq ayat 1 5 adalah kemulian Allah. Selain itu Allah lah yang menjadikan manusia mengetahui banyak hal.

Cara Tarkib Bacaan

Untuk menemukan arti dan makna suatu ayat, biasanya kita menggunakan pendekatan tarkib. Dalam iqro bismirobbikalladzi kholaq ini, akan diartikan per-kata, kalimat dan kemudian dianalisis rangkaiannya.

Arti kata

اِقْرَأْ artinya bacalah

بِاسْمِ artinya dengan nama

رَبِّكَ artinya Tuhanmu

الَّذِيْ artinya yang

خَلَقَ artinya menciptakan

Pembahasan per kalimat

اِقْرَأْ adalah kalimat fiil, fiil amar. Hukumnya mabni.

بِ adalah kalimat huruf, huruf jer. Hukumnya mabni.

إسْمِ adalah kalimat isim, isim mufrad. Hukumnya murob.

رَبِّ adalah kalimat isim, isim mufrad. Hukumnya murob.

كَ adalah kalimat isim, isim dlomir. Hukumnya mabni.

الَّذِيْ adalah kalimat isim, isim maushul. Hukumnya mabni.

خَلَقَ adalah kalimat fiil, fiil madhi. Hukumnya mabni.

Tarkib Surah Al Alaq Ayat 1

Dalam surah al alaq ayat 1 iqro bismirobbikalladzi kholaq terdapat tiga tarkib/murakkab, berikut selengkapnya:

اِقْرَأْ murakkab isnadi

بِاسْمِ رَبِّكَ murakkab idhofi

خَلَقَ murakkab isnadi

Irob Surah Al Alaq Ayat 1

اِقْرَأْ بِاسْمِ رَبِّكَ الَّذِيْ خَلَقَ

اِقْرَأْ fiil amar, failnya isim dhomir mustatir, mabni sukun. Jumlah fiiliyyah la mahala laha min irob karena jumlah ibtidaiyyah.

بِاسْمِ, jer majrur. الباء  huruf zaidah, اسم maf’ul dari lafazh اِقْرَأْ, اسم dibaca jer karena huruf jer بِ

Lafazh رَبِّكَ mudloh ilaih dari mudlof بِاسْمِ. رَبِّ dibaca jer karena mudlof ilaih. كَ dibaca mabni.

الَّذِي Naat atau shifat dari maushuf berupa ربك, dibaca mabni karena isim maushul

خَلَقَ Shilah dari isim maushul الَّذِي, dibaca mabni fathah karena fiil madhi. خَلَقَ berupa jumlah la mahala laha minal irob.

Kesimpulan

Dengan menganalisa kalimat demi kalimat dalam Surah al alaq, manusia mampu memahami kandungan dan keindahannya. Selain itu pemahaman yang benar akan berdampak positif bagi manusia dalam beragama. Sehingga manusia selamat dari fitnah dunia dan akhirnya sampai kepada tujuan hidup; bahagia dunia akhirat. Amin.